31 Juli 2012

Love Rain


  • Judul: 사랑비 / Sarangbi / Love Rain
  • Genre: Romance, melodrama
  • Episode: 20
  • Broadcasted: KBS2, 2012-Mar-26 to 2012-May-29
-----
Plot:
 

Bercerita tentang cinta di dua masa, love Rain menarik perhatian para viewers.Seo In Ha dan Kim Yoon Hee bertemu di masa kuliah mereka dan saling jatuh cinta satu sama lain. Namun, akhirnya mereka berpisah. Masa baru dimulai di episode keempat ketika anak mereka, Seo Joon dan Jung Ha Na bertemu dan juga saling jatuh cinta. In Ha dan Yoon Hee yang selama ini tak bisa melupakan dan tenggelam dalam kenangan tidak sengaja bertemu. Disinilah ketika takdir menentukan nasib keempat orang ini.

Sebenarnya, tipe cerita cinta masa lalu dan dibawa ke masa sekarang itu bukan favorit Dc. Tapi, berhubung kesan vintage dan classic dari cerita era 70 ini bener-bener manis, Dc tertarik di masa ini. Setelah dibikin nggak ngerti di menit pertama episode 1, tiga episode berikutnya dibikin penasaran kenapa belum loncat ke masa depan, waktu udah di era 2000an (di masa Seo Joon dama Ha Na), Dc malah pengen balik lagi ke cerita era 70 (masa In Ha dan Yoon Hee). 

Oke, drama ini emang manis. Plot yang kebetulan pun masih bisa dimaklumi, karena berkesan natural (meskipun nggak di beberapa bagian). Tapi kelemahannya adalah, plot drama ini bisa dibilang ringan, karena seluruh permasalahan di drama ini adalah masalah cinta. See? Ya, nggak masalah sih buat kamu yang penggemar drama romantis nan ringan. Tapi, berhubung sebelum nonton Love Rain Dc nonton drama yang berat, jadinya kebanting banget. 3 untuk plotnya.

Casts:


Para pemerannya terbilang lumayan berhasil menampilkan dua peran yang berbeda (banyak dari para pemeran yang memerankan dua karakter di dua masa). Jang Geun Suk, nggak perlu diragukan lagi. Terbiasa dengan berbagai karakter, pastinya Jang Geun Suk bisa memahami karakter In Ha dan Seo Joon. Yoona, meskipun aktingnya di episode episode terakhir agak rancu dan memberi kesan Ha Na jadi mellow kayak ibunya, Yoon Hee, bisa dibilang oke.

Pemeran lain juga menjiwai karakternya dengan baik. Seo In Guk juga sangat menjiwai dua karakter pria dengan logat daerah yang kental.Yang perlu diacungi jempol adalah Kim Si Ho, dia memerankan Lee Dong Wook di era 70 an dan Lee Sun Ho di masa 2000an. Dan ternyata karakter dua orang ini sangat bertolak belakang. Si Ho memerankannya dengan baik, memberi kesan kalau dua orang ini diperankan oleh aktor yang berbeda.

Untuk para pemeran senior, nggak perlu diragukan karena masing-masing sudah punya jam terbang tinggi. Makanya dc kasih 4 bintang. Ditambah para wajah-wajah rupawan yang menyegarkan layar ya, XD

Settings & Props:


Setting drama ini nggak semuanya baru, tapi setting yang lama itu, disulap jadi baru. Cafe milik Sunho, sebenernya adalah cafe yang sama dari serial 49 Days. Awalnya Dc nggak nyadar sama sekali, karena warna dan komposisi cafenya beda. Bahkan setting berupa universitas juga dibikin berbeda di era 70an dan 2000an. Nggak tahu gimana caranya, satu Keimyung University ini bisa terlihat berbeda. Mereka juga shooting di Jepang dan menampilkan pemandangan salju yang bagus lho!

Kelemahan ada pada property. Terutama pemilihan kostum. Oke, kita tahu pemeran utamanya Yoona dan Jang Geun Suk. Tapi, bukan berarti tokoh yang lain nggak perlu dibikin apik juga kan? Lihat deh, di era 70an misalnya, kostum Chang Mo (Seo In Guk) itu bener-bener kucel dan berkesan seolah dia nggak punya baju lain (tau sih memang plotnya si Chang Mo itu anak dari kampung, ya tapi jangan kumel-kumel amat juga, kebanting sama Jang Geun Suk). Atau kostumnya Hye Joong (diperankan oleh Seo Eun Soo) yang berkesan agak lebay. Meskipun Hye Joong digambarkan sebagai anak orang kaya yang fashionista dan glamour, tapi dandanan dan warna bajunya itu berkesan terlalu ramai.Rasanya jauuuuh banget sama kostumnya Yoona yang vintage, simple manis. >.< 3 Bintang deh.

Drama Items:


Drama items dari Love Rain di era 70an ada banyak, >.<. Ada payung kuning, (payung? iya, payung kuning rusak yang dipake In Ha buat nganterin Yoon Hee pulang), hujan, diary nya Yoon Hee, arloji, lukisan Yoon Hee yang dilukis In Ha, bahkan film Love Story. Dengan kata lain, masa-masa 70an itu bener-bener berfokus sama kenangan, makanya drama itemnya banyak banget.


Di era SeoJoon-Hana, ada cincin couple dan Diamond Snow. Meskipun cincin couplenya agak usang dan modelnya bisa aja menurut Dc, tapi bisa kok jadi collectibles. Diamond Snow itu bukan merk benda ya, tapi istilah untuk salju dipagi hari, karena Diamond Snow itulah yang mempertemukan Seo Joon dan Ha Na.




 OST:


OSTnya sebenernya biasa aja, cukup memorable, tapi banyak lagu bermelodi setipe, yah, jadinya nggak berkesan OSTnya itu buat ekspresi beda-beda. Setipe deh rata-rata. Ni, listnya:

 Part 1 || Release Date: 2012-Mar-27
  1. 사랑은 비처럼 / Sarangeun Bicheoreom / Love is Like Rain || by 나윤권 / Na Yoon Kwon
  2. 사랑은 비처럼 (MR) / Sarangeun Bicheoreom (MR) / Love is Like Rain (MR) || by V.A.
Part 2 || Release Date: 2012-Apr-03
  1. 사랑비 / Sarangbi / Love Rain || by 장근석 / Jang Geun Suk
Part 3 || Release Date: 2012-Apr-10
  1. 그대니까요 / Keudaenikayo / Because It's You || by 소녀시대 티파니 / Girls' Generation Tiffany
Part 4 || Release Date: 2012-Apr-17
  1. 자꾸자꾸 / Jakkujakku / Again and Again || by 요조 / Yozoh
  2. 그 애와 나랑은 / Keu Aewah Narangeun / The Girl And I || by 에스진 / S.Jin 
Overall:


Overall 3 bintang buat Love Rain. Manis, ringan, dan romantis. :)